Postingan

Resep Soto Ayam Enak Sekali

Soto merupakan hidangan khas Nusantara yang banyak digemari. Makanan satu ini juga hadir dalam berbagai versi dari daerah masing-masing di Indonesia, lho. Misalnya, soto Lamongan yang identik dengan tambahan koya, soto Jawa yang dibuat dengan atau tanpa tambahan santan, dan masih banyak lagi. Soto pun banyak disajikan dengan beragam topping. Bisa dengan suiran ayam atau potongan daging sapi maupun kerbau. Yang paling umum dan gampang dijumpai adalah soto ayam. Ayam pada soto ini pun bisa disajikan dalam bentuk disuir, potongan, maupun utuh sesuai selera. Jika biasanya soto bersantan banyak digemari karena rasa gurihnya, maka soto bening juga tak kalah diminati. Soto satu ini bisa jadi alternatif buat kamu yang sedang mengurangi atau menghindari santan. Meski nggak pakai santan, namun rasanya tetap gurih dan menyegarkan dengan tambahan bumbu kuningnya. Pada dasarnya, membuat soto ayam kuah bening sendiri di rumah cukup mudah. Bisa jadi menu sehari-hari atau bahkan sajian saat hajatan. A